Resep Sambal Tempe Penyet Kemangi

Resep Sambal Tempe Penyet Kemangi

Resep Sambal Tempe Penyet Kemangi

Biasanya makan tempe dicocol dengan sambel. Tapi gimana kalau langsung dijadiin satu aja seperti resep sambal satu ini? Resep sambel yang udah bisa langsung dijadikan lauk ini ditemenin sama nasi hangat pastinya bikib nafsu makan meningkat. Buatnya juga gampang jadi kamu gak perlu waktu lama untuk bisa nikmatin sambal tempe penyet kemangi. - Resep Sambal Tempe Penyet Kemangi

Bahan-Bahan

  • 1 Papan Tempe (Potong dadu)
  • Secukupnya Daun Kemangi
  • 4 Siung Bawang Merah
  • 2 Siung Bawang Putih
  • 1 Ruas Jahe
  • 1 Ruas Kunyit
  • 1 Sdt Ketumbar Bubuk
  • 2 Buah Cabai Merah Keriting
  • 10 Buah Cabai Rawit
  • 3 Buah Tomat
  • Secukupnya Terasi
  • Secukupnya Garam
  • Secukupnya Gula

Cara Masak

  • Tumis bahan (bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit dan ketumbar bubuk) untuk bumbu ungkep
  • Tambahkan air dan aduk hingga rata
  • Masukkan tempe dan ungkep hingga bumbu meresap
  • Siapkan wajan dan panaskan minyak dan goreng tempe hingga matang, lalu tiriskan
  • Siapkan ulekan dan masukan bahan lainnya seperti cabai merah keriting, cabai rawit, tomat, terasi, garam dan gula. Uleg sampai halus
  • Tambahkan tempe yang sudah digoreng tadi dan uleg hingga tercampur dengan bahan sambal
  • Masukkan kemangi dan aduk hingga merata (uleg sedikit agar rasan kemangi terasa)
  • Sambal Tempe Penyet Kemangi siap untuk dinikmati

Tags

Resep Sambal Lainnya

Resep Populer

  • Populer di Indonesia
  • Disajikan untuk 2 orang
  • Waktu Masak 45 menit

Resep Wajib Dicoba

Lihat semua