Resep Nasi Goreng Enak Spesial Tanpa Ribet
Dilihat - 10695 kali
Resep Nasi Goreng Enak Spesial Tanpa Ribet
Mau makan enak itu gak selalu perlu ribet kok. Salah satunya kaya resep nasi goreng enak ini. Kamu cuma perlu beberapa bahan aja dan sedikit waktumu lho. Selain gak ribet, hasil yang kamu dapetin juga bakal enak banget dan dijamin gak akan kecewa. Cukup ikuti resep disini dan kamu akan dapetin rasa gurih yang nagih tanpa perlu ribet. Selamat mencoba! - Resep Nasi Goreng Enak Spesial Tanpa Ribet
Bahan-Bahan
- 3 Porsi Nasi
- 1/4 Siung Bawang Bombay
- 5 Siung Bawang Putih
- 2 Siung Bawang Merah
- 2 Buah Cabai
- 150gr Dada Ayam Fillet
- 3 Batang Daun Bawang Prei
- Secukupnya Merica Bubuk
- Secukupnya Garam
- Secukupnya Kecap Manis
- Secukupnya Saos Tiram
Cara Masak
- Haluskan bawang bombay, bawang merah, bawang putih dan cabai. Bisa gunakan food processor atau bisa diuleg
- Dada ayam fillet diiris tipis-tipis sesiai selera
- Siapkan wajan, masukkan minyak dan panaskan
- Masukkan bumbu halus tadi lalu tumis hingga harum
- Setelah bumbu harum, masukkan irisan dada ayam fillet dan masak hingga agak matang
- Masukkan daun bawang dan tumis kembali hingga daun bawang prei agak layu
- Masukkan nasi dan tambahkan garam, merica, kecap manis, dan saus tiram. Aduk semua hingga merata
- Cicip sesekali hingga rasa dirasa pas
- Besarkan api dan masak hingga nasi agak kering dan tidak ada yang menggumpal
- Nasi Goreng siap untuk dinikmati