Bebek Goreng Lezat
Dilihat - 6725 kali
Bebek Goreng Lezat
Berikut merupakan Resep Bebek Goreng yang sangat lezat dipadukan dengan bumbu khas dari daerah Bali. Bebek goreng sudah menjadi makanan yang sangat sering disajikan di setiap acara. Di Bali, bebek juga sering dijadikan sarana dalam upacara keagamaan karena bebek dianggap suci. Olahan bebek dapat digunakan dalam berbagai masakan, bahkan di Bali juga sering dijumpai Lawar bebek. Yuk simak bagaimana mengolah bebek goreng yang enak dan lezat dan gampang disajikan di rumah - Bebek Goreng Lezat
Bahan-Bahan
- 1 ekor (900 g) bebek, potong 4 bagian 4 sdm minyak sayur
- 2 lembar daun salam 2 lembar daun jeruk
- 1 batang serai, memarkan
- 2 cm jahe segar 2 cm kencur
- 2 cm lengkuas 8 siung bawang putih
- 1 sdt terasi goreng 1/2 sdt ketumbar
- 1 sdt merica butiran 1 sdt gula pasir 2 sdt garam
Cara Masak
- Aduk bebek dengan Bumbu Halus hingga rata. Diamkan selama 1,5 jam.
- Panaskan minyak, masukkan bebek berbumbu, daun salam, daun jeruk dan serai.
- Aduk hingga bebek kaku dan berubah warna.
- Tuangi air, masak dengan api kecil hingga daging bebek empuk. Angkat, dinginkan.
- Panaskan minyak banyak di atas api sedang, goreng hingga bebek kering. Angkat dan tiriskan.
- Sajikan dengan Sambal Matah dan Urap Kacang Panjang.